Arina semakin disempurnakan kiq...
Penyempurnaan desain Arina paling menonjol ada pada desain bagian muka. Tidak adalagi konsep stupa dengan lekukan patah dibagian depan Arina. Gantinya, grill, headlamp, dan bumper terlihat lebih dinamis.
Begitupula untuk bagain belakang. Kesan kaku yang dulu ada mulai buritan, kini dihilangkan. Bentuk lampu rem juga kini berbeda dari sebelumnya. Secara umum terlihat lebih membulat.
Perubahan juga terlihat dibagian interior. widya Aryadi sebagai orang dibalik terwujudnya Arina memberikan nuansa kabin yang lebih rapih dan nyaman. Jok kini dilapis busa tebal dan dibalut bahan semi kulit. Selain itu dashboard juga terihat lebih tertata rapih dibandingkan sebelumnnya.
Namun perubahan body ini hanya terjadi pada bagian depan dan belakang. Sedangkan sisi-sisi Arina relatif masih sama seperti generasi sebelumnya.
Karena bentuk yang semakin menarik ini, Arina sudah kebanjiran pesanan sebanyak 500 unit. Para pemesan datang dari Jateng, Kebumen, Jakarta, dan Batam. Mereka umumnya terdiri atas mahasiswa, profesional muda, serta wartawan," kata Direktur Pengembangan Pasar Arina Motor Development Pangesthi di Jakarta, Kamis (21/5/2009).
Mobil mungil berkapasitas mesin 150-250 cc tersebut rencananya diproduksi secara massal Mei-Juni 2010.
Leave a Comment