Modifikasi Tossa Penggerak Rantai Menjadi Gardan, Bisakah?

Seperti kita ketahui, saat ini motor bak tiga roda menggunakan gardan sebagai penggerak roda belakangnya. Sistem gardan merupakan suatu upgrade desain, sebab motor tiga roda di awal kemunculannya (yakni merk Tossa) menggunakan masih menggunakan penggerak rantai. Jika ditelusuri, pionir penggunaan gardan untuk motor bak roda tiga adalah Viar, bahkan faktor inilah yang bisa menjadikan Viar akhirnya lebih diminati oleh konsumen. Walaupun gardan alias shaft memiliki efisiensi power loss yang buruk dibanding rantai, namun gardan memiliki keunggulan yakni minim perawatan, tidak berisik, dan tarikannya terasa lembut. Usia part-nya juga lebih panjang dibanding rantai.

Nah, bagaimana jika pemilik motor tiga roda versi rantai ingin menggantinya dengan gardan?

Pihak pabrikan Tossa sendiri tidak menyarankan modifikasi penggerak rantai menjadi gardan. Alasannya, banyak sparepart, engine, dan dudukan rangka yang harus diganti atau dimodifikasi. Namun jika Anda bersikeras melakukan modifikasi ini, bisa mencari bengkel spesialis gardan.

Alternatif lain, jika Anda di kawasan Jawa Timur, bisa menyambangi UD Piala Mas, yang beralamat di Jl. KH Agus Salim 65 Tulungagung (kontak 08123270178, email: pialamas_tagung@yahoo.co.id). Sepengetahuan redaksi, UD Piala Mas termasuk pionir usaha yang mempopulerkan motor bak roda tiga di tanah air. Hal ini didukung oleh kelengkapan sparepart yang distoknya, juga inovasi yang dihadirkan oleh perusahaan ini.

Sebagai prakiraan biaya, harga gardan Tossa bekas kondisi baik (bisa dicari di marketplace seperti tokopedia), bisa ditebus seharga 1,3 juta. Tinggal Anda mendiskusikan berapa biaya pemasangan dan modifikasi yang diperlukan untuk memasang gardan pada Tossa versi penggerak rantai.

 

No comments

Powered by Blogger.